Berikut ini akan kita bahas cara lengkap instalasi RedHat di Upcloud. Klik link Affiliate upcloud tersebut agar anda mendapatkan $25 credit untuk testing.
Sejak 1 Februari 2021 Red Hat Enterprise Linux bisa digunakan gratis untuk 16 server, baik untuk development ataupun untuk production. Di Upcloud sendiri tidak bisa di install langsung, karena ISO RHEL 8 ataupun RHEL 7 tidak disediakan.
Untuk pertama kali cara ini bisa memakan waktu 1 jam, tetapi setelah terbiasa akan jauh lebih cepat, sekitar 10 menit diluar menunggu proses instalasi file-filenya.
Minimal kebutuhan sistem
 1 core
 2 GB Memory
Tahap 1: Akun Red HatRegister akun Red Hat
Bila belum punya akun RedHat, daftar terlebih dahulu di https://redhat.com/wapps/ugc/register.html
Buat Key Baru di RedHat
 Karena nanti perlu Registrasi ke System Red Hat, cara ini sering gagal, makanya kita akan mendaftar lewat Activation Keys
Buka https://access.redhat.com/management/activation_keys
 klik New
Name: ini adalah key yang akan dimasukkan
 Centang pada Red Hat Developer Subscription for Individuals
 
 klik Create

Organization ID dan Name ini yang akan digunakan untuk registrasi VM.
Tahap 2: Download ISO RHEL
Buat 1 server yang akan digunakan untuk load-iso Red Hat, karena Red Hat berbayar jadi tidak ada public yang menghosting file ini. Mau tidak mau harus kita sediakan server tersendiri.
Download rhel-8.3-x86_64-boot.iso, contoh ke /var/www/html, extract dengan 7zip
mkdir -p /var/www/html/r8/os/x86_64 cd /var/www/html/r8/os/x86_64 7z x rhel-8.3-x86_64-boot.iso
pada contoh ini saya menggunakan boot.jaranguda.com yang root di folder /var/www/html. Bila dilihat struktur foldernya
/var/www/html/r8/os/x86_64 ├── [BOOT] │ ├── 1-Boot-NoEmul.img │ └── 2-Boot-NoEmul.img ├── EFI │ └── BOOT │ ├── BOOT.conf │ ├── BOOTIA32.EFI │ ├── BOOTX64.EFI │ ├── fonts │ │ ├── TRANS.TBL │ │ └── unicode.pf2 │ ├── grub.cfg │ ├── grubia32.efi │ ├── grubx64.efi │ ├── mmia32.efi │ ├── mmx64.efi │ └── TRANS.TBL ├── images │ ├── efiboot.img │ ├── install.img │ ├── pxeboot │ │ ├── initrd.img │ │ ├── TRANS.TBL │ │ └── vmlinuz │ └── TRANS.TBL └── isolinux ├── boot.cat ├── boot.msg ├── grub.conf ├── initrd.img ├── isolinux.bin ├── isolinux.cfg ├── ldlinux.c32 ├── libcom32.c32 ├── libutil.c32 ├── memtest ├── splash.png ├── TRANS.TBL ├── vesamenu.c32 └── vmlinuz 7 directories, 33 files
Tahap 3: Install Red Hat dari Debian 10Install Debian 10
Buat server baru dengan os Debian 10 di Upcloud.
 Update metadata
sudo apt updateinstall ipxe
sudo apt install ipxe -y
update konfigurasi grub, agar IPXE dikenali dengan sudo update-grub
$ sudo update-grub Generating grub configuration file ... Found linux image: /boot/vmlinuz-4.19.0-10-amd64 Found initrd image: /boot/initrd.img-4.19.0-10-amd64 Found iPXE image: /boot/ipxe.lkrn done
Buka Console dari control panel upcloud
 
 klik tombol Open the console connection
Dari console ini lah nanti kita akan ganti booting ke IPXE dan menginstall redhat
 
Kembali ke terminal, sebelum reboot, kita perlu mengambil
IP Address Gateway
dari server yang digunakan. Karena Upcloud menggunakan eth0 sebagai default NIC, bisa langsung dengan
$ ip address show eth0 ; ip route | grep eth0 # output 2: eth0: <BROADCAST,MULTICAST,UP,LOWER_UP> mtu 1500 qdisc pfifo_fast state UP group default qlen 1000 link/ether 4e:c2:56:a3:4f:56 brd ff:ff:ff:ff:ff:ff inet 95.111.198.142/22 brd 95.111.199.255 scope global dynamic eth0 valid_lft 82770sec preferred_lft 82770sec inet6 fe80::4cc2:56ff:fea3:4f56/64 scope link valid_lft forever preferred_lft forever default via 95.111.196.1 dev eth0 95.111.196.0/22 dev eth0 proto kernel scope link src 95.111.198.142

 Nomor 1 : adalah IP Address server, disini 95.111.198.142
 Nomor 2 : adalah gateway, disini 95.111.196.1
 catat IP dan gateway tersebut, karena akan dibutuhkan untuk koneksi ke internet.
reboot Debian 10
sudo rebootKembali ke console, untuk memilih bootingnya. Disini pilih Network boot (iPXE), gunakan tanda panah kebawah di keyboard untuk memilihnya
 
 setelah di pilih tekan ENTER di keyboard. Setelah tekan enter, langsung tekan CTRL + B agar masuk ke command line iPXE. Dari sini masukkan
set net0/ip IP-SERVER set net0/netmask 255.255.255.0 set net0/gateway GATEWAY-SERVER set dns 8.8.8.8 ifopen net0 chain --autofree http://boot.netboot.xyz

 akhiri dengan tombol ENTER
Tunggu beberapa saat server anda akan booting ke netboot.xyz
 
Pilih menu Linux Network Installs -> Red Hat Enterprise Linux -> Red Hat Enterprise Linux Graphical Install

URL Boot RHEL 8
 Masukkan URL booting yang sebelumnya dibuat, di contoh saya
 

 Tekan ENTER untuk masuk ke menu Install RHEL, pilih kembali Red Hat Enterprise Linux Graphical Install
Tunggu beberapa saat sampai muncul halaman pilih bahasa RHEL
 
Beberapa yang perlu di tambah/setting
1. Root Password
 2. Instalation Destionation
 klik Instalation Destionation
 pilih Local Standard Disk (biasanya hanya ada 1 pilihan vda), klik Done
 Muncul Informasi Hardisk pilih Reclaim
 
 pilih vda1, lalu klik Delete All. Akhiri dengan klik Reclaim Space
 3. Connect to Red Hat
 klik Connect to Red Hat, lalu pilih Activation Key
 Isi Organization dan Activation Key lalu klik Register

System akan mengecek valid tidaknya data yang dimasukkan
 

 klik Begin Instalation
Saya memilih versi minimal dan tanpa GUI, disini bebas dipilih sesuaikan dengan kebutuhan anda
 
Nanti setelah selesai anda akan diminta reboot system, lalu RHEL 8 sudah bisa digunakan di Upcloud.
 