Di repository Debian 10 versi Redis yang tersedia hanya Redis 5 dan akan tetap versi 5 sampai support Debian 10 berakhir di tahun 2024. Itu merupakan aturan main dari Debian 10. Untuk kebutuhan testing kadang kita perlu menginstall versi terbaru, di tutorial ini kita akan menginstall Redis 6 dari source code.

Beberapa kelebihan dari Redis 6
RESP3
Client side caching
I/O threads
ACLs

Install dependency

Install dependency dibawah ini agar proses compile berhasil

sudo apt install gcc make pkg-config libjemalloc-dev -y

Buat user redis

Redis yang akan dicompile akan dijalankan sebagai user redis.

sudo mkdir /etc/redis
sudo useradd --system -U -M redis -s /bin/false -d /etc/redis
sudo chown redis:redis /etc/redis/

Download source Redis 6

Download source code redis langsung dari situs resminya

wget http://download.redis.io/releases/redis-6.0.6.tar.gz

ekstrak file redis-6.0.6.tar.gz

tar zxvf redis-6.0.6.tar.gz

Install Redis

Cara install redis cukup dengan menjalankan sudo make install

cd redis-6.0.6
sudo make install

copy konfigurasi redis.conf ke /etc/redis/redis.conf

sudo cp redis.conf /etc/redis/

Buat folder tempat menyimpan PID Redis

sudo mkdir /run/redis
sudo chown redis:redis /run/redis

Service Systemd

Untuk menjalankan redis, kita akan membuat service systemd di /lib/systemd/system/redis-server.service yang berisi

[Unit]
Description=Advanced key-value store
After=network.target
Documentation=http://redis.io/documentation, man:redis-server(1)
 
[Service]
Type=forking
ExecStart=/usr/local/bin/redis-server /etc/redis/redis.conf
ExecStop=/bin/kill -s TERM $MAINPID
PIDFile=/run/redis/redis-server.pid
TimeoutStopSec=0
Restart=always
User=redis
Group=redis
 
LimitNOFILE=65535
 
[Install]
WantedBy=multi-user.target
Alias=redis.service

Menjalankan Redis 6

jalankan redis dengan systemctl

sudo systemctl start redis-server

Testing Redis 6

Untuk konek ke redis server kita akan menggunakan redis-cli

redis-cli

testing koneksi redis 6 server

Leave a comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *