Dikarenakan bootloop yang ngga hilang-hilang, mau ngga mau harus menginstall ulang (flashing) Andromax V
Andromax V Bootloop

Persiapan

1. Komputer/Laptop Windows 7/10
2. ROM Andromax V
2. Driver USB
3. SP Flash Tool

Install Driver

Install driver USB yang tadi di download, setelah di install restart komputer anda (walaupun jalan tanpa direstart tetapi tetap direkomendasikan di restart)

Flash Andromax V

Buka SP Flash Tool dengan mengklik kanan Flash_tool.exe dan pilih run as Administrator.
klik Scatter-loading, piling MT6589_Android_scatter_emmc.txt dari folder ROM yang di download sebelumnya. Hilangkan centang pada PRELOADER (warna merah pada gambar dibawah)
flashing andromax taha1
lalu klik Download
pada peringatan ‘Download Warning’ klik Yes.
peringatan
Tampilan SP Tools dalam posisi standby, belum dihubungkan Andromax V
SSP Tool dalam posisi standby belum terkoneksi hp
Cabut Batre Andromax V
Matikan Andromax V anda, cabut batrenya lalu hubungkan ke komputer dengan kabel USB.

Begitu kabel USB terhubung ke komputer, proses flashing langsung jalan
kabel konek langsung ngacir
Tunggu sampai 100%, nanti muncul pemberitahuan ‘Download OK’
download ok

Setelah selesai, cabut USB dari Andromax V, pasang Batre, lalu nyalakan Andromax V-nya.

Leave a comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *